![]() |
Laga Tiongkok |
Kejadian konyol itu terjadi saat laga sudah berada di menit ke-89, dimana Renhe yang telah unggul 1-0 atas Rongda berusaha untuk mempertahankan skornya dengan menurunkan pemain bertahan, Han Xuan. Xuan diturunkan untuk menggantikan posisinya Rao Weihui yang mengalami cedera.
Weihui yang ditarik dari lapangan pertandingan pun dirawat oleh tim medis Renhe di pinggir lapangan pertandingan. Namun, Weihui yang selesai mendapatkan perawatan dari tim medis Renhe tiba-tiba masuk kembali ke lapangan pertandingan.
Weihui tidak menyadari bahwa dirinya sudah diganti oleh Xuan. Pihak klub Renhe tidak menghalangi Weihui untuk masuk ke lapangan pertandingan dan yang lebih parahnya lagi itu adalah wasit yang memimpin laga, Zhan Wei.
Rao Weihui
Pada akhirnya, Weihui diusir oleh Zhan tetapi Zhan tidak memberikan sanksi apapun kepadanya. Dengan memainkan 12 pemain meskipun hanya 40 detik saja, Renhe sudah bisa dibilang mendapatkan keuntungan yang besar dibandingkan Rongda sebab Renhe berhasil mempertahan skornya.
Mengenai kejadian konyol itu, Weihui tidak ingin memberikan komentarnya sama sekali usai laga berakhir. Renhe sendiri tidak bersedia memberikan komentar apapun mengenai kejadian konyol itu. Tetapi klub Renhe dan Weihui dipastikan akan mendapatkan sanksi dari federasi sepakbola Tiongkok meskipun itu tidak disengaja.
Kejadian konyol ini sangat cepat menyebar di seluruh dunia sebab para pendukung Renhe baikpun para pendukung Rongda menfoto kejadian itu dan menyebarkan. Sehingga semua orang di dunia mengetahui kejadian konyol itu bahkan semua klub sepak bola mengetahuinya dan tertawa atas kebodohan yang dilakukan Weihui dan menyalahkan Renhe serta wasit yang tidak memerhatikan dengan baik untuk mencegahnya.
Baca Juga : Berita Unik - Alasan Konyol Ini Buat Pelaku Pemerkosaan Dibebaskan Oleh Hakim-Hakim.
SOCIALIZE IT →