Rabu, 17 Mei 2017
Berita Game - Steam Akan Segera Gelar Summer Sale 2017
Posted By: Unknown - 17.11Berita Game - Platform jual beli game digital Steam kembali lagi berencana menggelar diskon besar-besaran pada tengah tahun ini bernama Summer Sale 2017. Pada tahun-tahun sebelumnya, Steam juga sudah pernah menggelar acara Summer Sale.
Tahun ini, tanggal Steam Summer Sale 2017 telah dibocorkan oleh satu satu pengguna Reddit lewat unggahan gambar yang sangat terlihat jelas yang akan dimulai dari 22 Juni hingga 4 Juli 2017. Bukan hanya membocorkan tanggal acara Summer Sale 2017 saja, pengguna itu bahkan mengaku bahwa ada beberapa game platform buatan Gabe Newell yang akan dijual dengan harga yang lebih murah yang dipastikan akan membuat para gamers PC sangat tertarik.
Unggahan pengguna Reddit itu membuat banyak gamers tidak sabar menunggu Steam mengelar acara Summer Sale 2017 nya. Tetapi ada juga gamers yang tidak percaya dengan unggahan itu dan bertanya langsung ke Steam di situs resminya namun Steam tidak memberikan penjelasan sama sekali.
Bahkan ada juga gamers yang bertanya langsung kepada sang pencipta Steam, Valve Corporation tetapi hasilnya juga sama. Valve tidak bersedia memberikan komentar apapun mengenai bocoran info Summer Sale 2017 yang akan digelar pada platform Steam nya tersebut. Namun, jika dilihat dari tahun-tahun sebelumnya, maka bocoran yang diberikan unggah pengguna Reddit itu bukan bohong tetapi benar adanya.
Untuk informasi, Steam Summer Sale merupakan sebuah acara tahunan yang selalu ditunggu-tunggu oleh para gamers PC diseluruh dunia. Sebab dengan acara ini, gamers di seluruh dunia bisa mendapatkan game baru, game yang diinginkan atau game untuk dikoleksi bisa didapat dengan harga yang lebih murah daripada harga biasanya.
Baca Juga : Berita Game - Sang Pencipta Pokemon Go Buat Acara Adventure Week.
Related Posts:
About Unknown

Magazine Power Theme is officially developed by Templatezy Team. We published High quality Blogger Templates with Awesome Design for blogspot lovers.The very first Blogger Templates Company where you will find Responsive Design Templates.
SOCIALIZE IT →